Kapolres Luwu Utara Pastikan Rekrutmen Anggota Polri di Luwu Utara Dilaksanakan Secara Profesional

    Kapolres Luwu Utara Pastikan Rekrutmen Anggota Polri di Luwu Utara Dilaksanakan Secara Profesional

    LUWU UTARA - Dalam rangka memenuhi kebutuhan organisasi, Polri melakukan penerimaan personil pada tahun anggaran 2022 melalui jalur Bintara dan Akpol. 

    Polres Luwu Utara sendiri sudah melakukan penerimaan pendaftaran selama enam hari dan telah menerima kurang lebih 70 pendaftar. 

    Kapolres Luwu Utara AKBP Alfian Nurnas  memastikan panitia akan bekerja secara  profesional dengan menjalankan prinsip Bersih, Traparan, Akuntabel dan Humanis. 

    "Melalui prinsip bekerja yang bersih, transparan, Akuntabel dan Humanis, diharapkan dapat  meningkatkan animo bagi pemuda-pemudi Luwu Utara yang memiliki kualifikasi dan talenta untuk ikut mengabdikan diri kepada negara, " ungkap Kapolres Luwu Utara AKBP Alfian Nurnas, Rabu (6/4/2022).

    Ia juga menyebutkan bahwa dalam rangka  melakukan verifikasi berkas persyaratan calon, pihaknya akan bekerja sama dengan instansi terkait seperti Dinas Pendidikan untuk pengecekan ijazah serta Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil untuk pemeriksaan dokumen kependudukan.

    "Pelibatan instansi luar merupakan upaya Polres Luwu  Utara agar berkas para pendaftar benar benar asli dan autentik dan disahkan oleh dinas yang berkompeten, "jelas AKBP Alfian Nurnas. (Aksan Hidayat)

    Kapolres Luwu Utara AKBP Alfian Nurnas AKPOL POLRI Luwu Utara
    Aksan Hidayat

    Aksan Hidayat

    Artikel Sebelumnya

    Soal Jual Beli Pupuk Cair di Desa, Kapolres...

    Artikel Berikutnya

    Permudah Pengawasan Tahapan Pemilu 2024,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kabag SDM Polres Luwu Utara Buka Latber Explor Tanah Limola Part I
    Panitia Mantapkan Persiapan Mubes II Kerukunan Keluarga Luwu Timur di Makassar
    Kedatangan Para Delegasi Tandai Akan Dimulainya KTT World Water Forum Bali
    Aparat Gabungan Berhasil Amankan Homeyo, Masyarakat Kembali dari Pengungsian dan Pesawat Sipil Bisa Beroperasi Kembali di Bandara Pogapa
    Perkumpulan Wija Raja La Patau Matanna Tikka gelar Silaturahmi Nasional

    Ikuti Kami